Laporan baru untuk Pengumuman Khusus di Search Console

Selasa, 5 Mei 2020

Bulan lalu, kami memperkenalkan cara baru bagi situs untuk menyorot pengumuman COVID-19 di Google Penelusuran. Pertama-tama, kami menggunakan informasi ini untuk menyorot pengumuman di Google Penelusuran yang berasal dari situs lembaga kesehatan dan pemerintah, guna mencakup pembaruan penting seperti penutupan sekolah atau perintah untuk tetap di rumah.

Hari ini kami mengumumkan dukungan untuk SpecialAnnouncement di Google Search Console, termasuk laporan baru untuk membantu Anda menemukan masalah apa pun terkait penerapan Anda dan memantau performa jenis hasil kaya ini. Selain itu, sekarang kami juga mendukung markup di Pengujian Hasil Kaya untuk meninjau URL Anda yang sudah ada atau men-debug kode markup sebelum memindahkannya ke produksi.

Laporan Peningkatan Pengumuman Khusus

Kini, laporan baru tersedia di Search Console untuk situs yang telah menerapkan data terstruktur SpecialAnnouncement. Laporan ini memungkinkan Anda melihat error, peringatan, dan halaman valid untuk markup yang diterapkan di situs Anda.

Selain itu, jika Anda memperbaiki masalah, Anda dapat menggunakan laporan ini untuk memvalidasinya, yang akan memicu proses crawling ulang oleh Google pada halaman Anda yang terpengaruh. Pelajari lebih lanjut Laporan status hasil kaya.

Laporan Peningkatan Pengumuman Khusus

Tampilan Pengumuman Khusus di Laporan performa

Laporan performa Search Console kini juga memungkinkan Anda melihat performa halaman SpecialAnnouncement yang di-markup di Google Penelusuran. Artinya, Anda dapat memeriksa hasil tayangan, klik, dan CTR dari halaman pengumuman khusus serta memeriksa performanya untuk memahami tren yang muncul untuk setiap dimensi yang tersedia. Pelajari lebih lanjut tab tampilan Penelusuran di laporan performa.

Tampilan Pengumuman Khusus di Laporan performa

Pengumuman Khusus di Pengujian Hasil Kaya

Setelah menambahkan data terstruktur SpecialAnnouncement ke halaman, Anda dapat mengujinya menggunakan alat Pengujian Hasil Kaya. Jika belum memublikasikan markup di situs, Anda juga dapat mengupload kode untuk memeriksa markup. Pengujian tersebut akan menunjukkan error atau saran apa pun untuk data terstruktur Anda.

Pengumuman Khusus di Pengujian Hasil Kaya

Fitur baru ini akan memudahkan Anda memahami performa halaman SpecialAnnouncement yang di-markup di Penelusuran serta mengidentifikasi dan memperbaiki masalah.

Jika ada pertanyaan, kunjungi komunitas Webmaster Google.